Ikan Pais - Wisata Bengkulu Ikan Pais ~ Wisata Bengkulu

Wednesday, October 3, 2012

Ikan Pais

Ikan pais
 ikan pais merupakan sayur khas Bengkulu
 Berkunjung ke Bengkulu kurang lengkap jika tidak mencicipi Ikan Pais. Cita rasa kali ini berupa pepes khas Bengkulu yang dibuat dari Ikan Gebu dan Ikan Buli. Kenikmatan menu ini sangat tepat jika dikombinasikan dengan nasi panas yang tentu mengundang selera makan Anda agar lebih bergairah.


Cukup banyak terjual di pasar tradisional dan ada pula yang berkeliling, seperti Bapak Idris. Ia lebih dikenal dengan sebutan Wan Juray. Dengan harga relatif murah, Rp. 2.000 per bungkus, ia memperoleh uang Rp 100 hingga Rp 150 ribu. Bahan dasarnya juga tak sedikit, dengan menghabiskan sekitar 5 kilogram ikan laut yang sudah digiling halus, akan menghasilkan 50-70 bungkus Ikan Pais dalam sehari. 

Ikan yang dipilih untuk membuat Pais juga khusus, ikan buli dan gebu. Menurut Wan Juray, jenis ikan yang dipilihnya tidak terlalu amis. Bumbu yang istimewa tersebut, perlu dikukus dengan waktu yang lebih lama sekitar 5 jam untuk menghilangkan racun daun keladinya. (rmb)

DAN INI cara membuat IKAN paisnya menurut info yang saya dapat :


Bahan:
. 1/4 Kg Ikan ( Utamakan ikan yang banyak dagingnya )
. 1 bh kelapa matang
. 1/2 bh kelapa tua (1/2 matang)
. Cabai secukupnya
. Daun keladi muda secukupnya
. Lengkoas seibu jari
. Jahe sekelinking jari
. Kunyit sekelingking jari
. Asam jawa secukupnya
. Bawang merah 5 bh
. Bawang putih 3 bh

Cara Membuat :
1. Parut kelapa matang lalu di gongseng kemudian dihaluskan
2. Parut kelapa tua (1/2 matang ) kemudian di haluskan
3. Campur atau satukan No.1 dan No. 2
4. Cabe, bawang merah, bawang putih, lengkuas, jahe, kunyit dihaluskan menjadi satu
5. Campur No. 3 dengan air asam jawa secukupnya
6. Campur bumbu yang sudah diberi air asam jawa dengan No. 3
7. Masukkan ikan kedalam bumbu yang sudah di siapkan.
8. Bungkus ikan dan bumbu kedalam daun keladi
9. Sebelum merebus terlebi dahulu air rebusan dicampur dengan air asam jawa kemudian rebus bungkusan ikan tersebut
10. Air rebusan usahakan melebihi bungkusan ikan
11. Tunggu hingga matang

0 comments:

Post a Comment